Rekrutmen Lowongan Kerja Internship Bank BRI – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbkatau Bank BRI adalah salah satu perbankan milik pemerintah yang terbesar di Indonesia. Bank BRI didirikan di Purwokerto, Jawa Tengah yang merupakan suatu lembaga keuangan yang melayani masyarakat asli Indonesia. Didirikan pada tanggal 16 Desember 1895, pada saat itu juga tanggal tersebut dijadikan sebagai hari kelahiran BRI.
UNIVERSAL BANKER (FRONTLINER) PROGRAM PEMAGANGAN
Persyaratan :
- Pendidikan minimal :
- SMA/SMK dengan Nilai rata-rata 7.00
- D1-S1 dengan IPK min 2,75
- Usia Maksimal
- SMA : minimal 18 tahun dan maksimal 20 tahun (belum berusia ke 21 tahun saat mengikuti seleksi awal)
- D1-S1 : maksimal 24 tahun ( belum berulang tahun ke 25 tahun saat mengikuti seleksi awal)
- Diutamakan Fresh Graduate
- Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama mengikuti program pemagangan
- Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik dan berpenampilan menarik.
- Terdaftar sebagai penduduk kota pekanbaru (ktp kota pekanbaru)
- Terdaftar sebagai pencari kerja, dibuktikan dengan kartu tanda bukti pencari kerja yang dikeluarkan oleh disnaker kota pekanbaru.
Penyampaian Lamaran :
- Surat lamaran dibuat dan ditanda tangani dengan melampirkan :
- CV/ Daftar Riwayat Hidup
- Pas Foto terbaru Ukuran 4 x 6 sebanyak 2 Lembar dan Foto Postcard sebanyak 1 Lembar
- Fotocopy Ijazah dan Transkip Nilai (Legalisir)
- Fotocopy KTP, NPWP, SKCK dan Kartu Bukti Pencari Kerja.
Pendaftaran/Melamar:
Sebelum mengirimkan lamaran kerja diwajibkan untuk membaca keseluruhan informasi Lowongan Kerja Bank BRI.
Surat Lamaran diserahkan langsung ke :
Kantor Cabang BRI KC Pekanbaru Sudirman
Jl. Jendral Sudirman No. 316 – Pekanbaru
Telp. (0761) 33444
Hanya kandidat yang memenuhi syarat yang akan dihubungi untuk tahap seleksi lebih lanjut.