Rekrutmen Badan Nasional Penanggulangan Bencana Tahun 2022

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (disingkat BNPB) adalah sebuah Lembaga Pemerintah Nonkementerian yang mempunyai tugas membantu Presiden Republik Indonesia dalam melakukan penanggulangan bencana sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana. BNPB dibentuk berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 8 Tahun 2008 yang kemudian diganti dengan Peraturan Presiden Nomor 1 Tahun 2019.

Saat ini BNPB membuka kesempatan kepada individu akademisi dan praktisi yang memiliki keahlian ( Ketua Tim, Ahli Bahaya Bencana, Ahli Sosial, Ahli Tata Guna Lahan, Ahli SIG, Ahli Statistik, Asisten Ahli ) untuk melakukan kajian risiko bencana, untuk bergabung dalam pool of experts / kumpulan tenaga ahli yang dikelola oleh Direktorat Pemetaan dan Evaluasi Risiko BNPB.

Individu yang tertarik untuk bergabung dipersilahkan untuk mengikuti proses rekrutmen yang terdiri dari rangkaian seleksi sesuai dengan kriteria dan kompetensinya.


1. Ketua Tim (Team Leader)

Geologi, Geodesi, Geografi, Geoteknik, Geofisika, Geo-sains, Oseanografi, Lingkungan, Teknik Sipil, Meteorologi, Manajemen Bencana, Kehutanan, Klimatologi, Pertanian, Ilmu Tanah, Planologi, Statistik, Matematika, Antropologi, Sosiologi, Psikologi, Komunikasi atau bidang lain dan terkait.

2. Ahli Bahaya Bencana

Geologi, Geodesi, Geografi, Geoteknik, Geofisika, Oseanografi, Lingkungan, Teknik Sipil, Meteorologi, Manajemen Bencana, Kehutanan, Klimatologi, Pertanian, Ilmu Tanah, Kesehatan Masyarakat atau bidang lain dan terkait.

3. Ahli Sosial

Antropologi, Sosiologi, Psikologi, Komunikasi, Pendidikan Luar Sekolah atau bidang lain dan terkait.

4. Ahli Tata Guna Lahan

Geodesi, Geografi, Pertanian, Kehutanan, Planologi atau bidang lain dan terkait.

5. Ahli SIG

Geodesi, Geografi, Kehutanan, Planologi atau bidang lain dan terkait.

6. Ahli Statistik

Statistik, Matematika atau bidang lain dan terkait.

7. Asisten Ahli

Antropologi, Geo-Sains, Geodesi, Geofisika, Geografi, Geologi, Geoteknik, Ilmu Tanah, Kehutanan, Kesehatan Masyarakat, Klimatologi, Komunikasi, Lingkungan, Manajemen Bencana, Matematika, Meteorologi, Oseanografi, Pendidikan Luar Sekolah, Pertanian, Planologi, Psikologi, Sosiologi, Statistik, Teknik Sipil atau bidang lain dan terkait.

Pendaftaran dilakukan secara online:

APPLY NOW

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *