Lowongan Kerja PT Jasa Marga (Persero) Tbk

Jasa Marga merupakan pengembang dan operator jalan tol pertama serta terbesar di Indonesia dengan pangsa pasar sebesar 66% untuk panjang jalan tol komersial yang telah beroperasi (± 1.246 km). Dengan pengalaman selama lebih dari 40 tahun, Jasa Marga saat ini mengelola 34 konsesi jalan tol dengan total panjang jalan 1.603 km.

Sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara, 70% saham Jasa Marga dimiliki oleh Pemerintah Indonesia. Sejak 2007, Jasa Marga menjadi perusahaan publik melalui Penawaran Umum Perdana Saham (Initial Public Offering/IPO) dan mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia.

Future Leader JET ROADSTER/MANAGEMENT TRAINEE 2021

Program Management Trainee Jasa Marga yang didesain untuk talenta muda terbaik yang ingin belajar, bertumbuh dan berkontribusi untuk Indonesia.

Jadilah Bagian dari Kami

  • Pemegang periode konsesi terlama di Asia yang mencerminkan pendapatan yang stabil.
  • Penting secara strategis dengan kepemilikan pemerintah yang kuat dimana seluruh proyek yang sedang dibangun termasuk ke dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).
  • Industri yang Tangguh dengan fokus pemerintah yang kuat.
  • Profil keuangan yang solid di tengah ekspansi pembangunan jalan tol baru.

Jadwal dan Proses Seleksi
Jadwal masih dapat berubah berdasarkan keputusan Panitia Rekrutmen dan Seleksi.

  • Tahap 1a : Registrasi Online dan Seleksi Administrasi : 3 – 9 November 2021 Pk. 23:59 WIB
  • Pengumuman Tahap 1a : 18 November 2021 Pk. 21:00 WIB
  • Tahap 1b : Tes Potensi Akademik dan Bahasa Inggris : 20 November 2021
  • Pengumuman Seleksi Tahap 1b : 24 November 2021 Pk. 21:00 WIB
  • Tahap 2 : Work Quality Test dan Video Tiktok Profile : 25 – 27 November 2021
  • Pengumuman Seleksi Tahap 2 : 2 Desember 2021 Pk. 21:00 WIB
  • Tahapan selanjutnya di PT Jasa Marga (Persero) Tbk : www.jasamarga.com/recruitment

Persyaratan Umum

  1. Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Tidak pernah dan/atau tidak sedang dalam proses pengadilan atau terlibat dalam proses hukum
  3. Usia Maksimal 26 tahun pada 31 Desember 2021
  4. Memiliki ijazah min. S1/sederajat dengan latar belakang pendidikan sebagai berikut:
  • Teknik (Teknik Sipil, Teknik Lingkungan, Teknik Industri)
  • IT (Teknik Informatika, Sistem Informasi, Teknik Elektro Bidang Komputer dan Informatika, Ilmu Komputer)
  • Komunikasi (IImu Komunikasi, Marketing Communication, Marketing, Public Relations, Manajemen Komunikasi)
  • Hukum
  • Statistika
  • Keuangan (Akuntansi, Perpajakan)
  • Manajemen (Manajemen Keuangan, Manajemen SDM, Manajemen Bisnis)
  • Psikologi

Mari bergabung bersama lebih dari 443.000 followers dengan memfollow instagram @officialkerja untuk update lowongan kerja terbaru dan terbaik setiap harinya.

Seluruh proses tahapan seleksi tidak dipungut biaya apapun. Tetap waspada terhadap penipuan.

Tata Cara Pendaftaran:

Bagi Anda yang berminat, silahkan melakukan pendaftaran secara online:

Apply

Note: Pendaftaran dibuka 3 – 9 November 2021

Mari bergabung di Channel Telegram OFFICIALKERJA, agar tidak ketinggalan informasi lowongan kerja terbaru, KLIK DISINI

Perhatian !! Kami tidak pernah meminta imbalan atau biaya dalam bentuk apapun terhadap rekrutmen di situs ini, apabila ada pihak yang mengatasnamakan kami atau perusahaan meminta biaya seperti transportasi atau akomodasi atau yang lainnya bisa dipastikan itu PALSU !!!.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *