PT Pos Indonesia adalah sebuah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia yang bergerak di bidang layanan pos dengan teknologi modern berbasis teknologi informasi digital. Pos Indonesia meyakini bahwa memasuki era Industri 4.0 di mana masyarakat menuntut layanan yang cepat, akurat, efisien dan berkualitas, maka semua itu tidak bisa lepas dari proses digitalisasi, jika perusahaan ingin eksis dan berkompetisi. Sebagaimana kita cermati bersama, munculnya beragam platform belanja online maupun market place, telah memberikan harapan baru bagi kebutuhan jasa pengiriman paket. Sementara di sisi lain kebutuhan surat justru semakin menurun. Hal ini merupakan keniscayaan yang harus terjadi di era digital dewasa ini.
Perusahaan menyadari sepenuhnya bahwa tanggung jawab Pos Indonesia sebagai badan usaha milik negara (BUMN), juga berperan sebagai agent of development pemerintah. Hal tersebut tidak menyurutkan perusahaan untuk tetap bertahan di lingkungan bisnis yang semakin bergejolak. Kondisi yang memberikan dampak secara signifikan adalah perkembangan teknologi informasi telah menjadi pemicu percepatan proses komunikasi sehingga lebih cepat, praktis, dan mudah. Sebagai salah satu penyedia jasa penyaluran informasi dan komunikasi, industri pos juga mengalami dampak dari perkembangan tersebut.
1. PETUGAS LOKET
Persyaratan:
- Pria dan Wanita
- Pendidikan minimal D3 Semua Jurusan
- Usia maksimal 25 tahun
- Belum menikah
- Mampu bekerja secara individu atau team
- Diutamakan domisili Barito Utara
- Berpenampilan menarik
2. O-RANGER ANTARAN
Persyaratan:
- Pria
- Pendidikan minimal SMA SMK Sederajat
- Usia maksimal 30 tahun
- Berpengalaman sebagai kurir (diutamakan)
- Jujur, disiplin dan bertanggungjawab
- Mampu bekerja secara tim/individu
- Berdomisili di Purukcahu dan menguasai Daerah Purukcahu
- Memiliki SIM C
- Memiliki HP Android untuk instal aplikasi PT Pos Indonesia (jika diterima)
Persyaratan Lamaran:
- Surat lamaran
- Fotocopy Ijazah
- Fotocopy KTP
- Fotocopy SKCK
- Fotocopy SIM C
- Pas Foto terbaru ukuran 4×6 sebanyak 1 lembar
Seluruh proses tahapan seleksi tidak dipungut biaya apapun. Tetap waspada terhadap penipuan.
Tata Cara Pendaftaran:
- Pendaftaran dilakukan dengan cara mengirimkan berkas lamaran Anda ke Alamat berikut:
Manager Dukungan Umum
Kantor Pos Indonesia Buntok
Alamat:
Jln Barito Raya, Dusun Selatan, Buntok Kota
Kabupaten Barito Selatan
Kalimantan Tengah 73713
Ditutup: 10 Oktober 2020
Perhatian !! Kami tidak pernah meminta imbalan atau biaya dalam bentuk apapun terhadap rekrutmen di situs ini, apabila ada pihak yang mengatasnamakan kami atau perusahaan meminta biaya seperti transportasi atau akomodasi atau yang lainnya bisa dipastikan itu PALSU !!!.